\'Venom\' Bakal Bersaing Ketat dengan \'A Star Is Born\'
radarlampung.co.id - Sejumlah analis box office menduga akan ada pertarungan besar pada akhir pekan ini antara film Venom dengan A Star Is Born di Amerika Utara. Kedua film tersebut dianggap mampu mendulang uang melebihi ekspektasi para analis. Film Venom dinilai mampu dengan mudah memuncaki tangga box office, namun film musikal A Star Is Born bisa bertahan lebih lama. Pihak studio yang memproduksi Venom, Sony menilai bahwa film tersebut akan mampu mendulang lebih dari US$55 juta sebagai pendapatan akhir pekan pertama mereka. Akan tetapi, para analis justru menilai lebih tinggi. Film yang mengisahkan entitas alien ini dinilai akan mampu mendulang pundi hingga US$65 juta atau sampai US$70 juta. Hal itu didapat berdasarkan jumlah lokasi yang akan menayangkan Venom di Amerika Utara mencapai lebih dari 4.200 lokasi. Bila prediksi Sony tercapai, maka uang pembuka Venom akan menjadi yang terbesar dalam sejarah pembukaan film di Oktober di Amerika Utara. Sejauh ini, rekor tersebut masih dipegang film Gravity (2013) dengan jumlah uang hingga US$55,8 juta. Di sisi lain, film A Star Is Born dari Warner Bros diprediksi mampu dibuka dalam kisaran US$28 juta hingga US$30 juta dari 3.500 lokasi penayangan. Namun jumlah tersebut bisa terus bertambah hingga melewati US$40 juta mengingat film ini merupakan karya debut aktor Bradley Cooper dan aksi akting pertama Lady Gaga.
Bila A Star Is Born cukup beruntung, film ini memiliki peluang untuk mendapatkan pengalaman yang sama dengan The Greatest Showman yaitu bertahan dengan cukup lama di layar bioskop. Diberitakan Variety, hal itu dinilai para analis disebabkan karena film garapan ulang versi 1937 ini amat mudah terkenal dari mulut ke mulut, mengingat reputasi dan pujian yang diterima dari para kritikus. Film A Star Is Born mengisahkan pencarian musisi terkenal Jackson Maine (Cooper) yang menemukan penyanyi berbakat Ally (Lady Gaga) di sebuah kafe dan mengajaknya untuk berkarya bersama. Seiring berjalannya waktu, keduanya saling memiliki rasa dan membuat kisah karier dan percintaan mereka penuh drama.
(cnnindonesia/rlo)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: